" Assalamu'alaikum Warahmatullahiwabarakaatuh "

Kamis, 01 Maret 2012

CIRI-CIRI (SIFAT-SIFAT) ORANG BERTAQWA

Bismillahirrahmaanirrahiim
Asalamu’alaikum warahmatullah wabarakaatuh

Alahamdulillahirobbil’alamin, Asyhadu alla ilaaha illallah, Wa Asyhadu anna muhammadar Rasulullah SAW, lanabiyaba'dah
Pertama dan yang paling utama marilah kita panjatkan puji  sykur kepada Allah SWT, yg telah memberikan nikmatnya semoga amal ibadah kita slama bulan Romadhon ini mendapat ridho dari Allah SWT.
Shalawat dan slam tidak lupa marilah kita haturkan kepada junjungna kita nabi Muhammad SAW, smoga kelak kita mendapatkan safaatnya di hari kiamat, amin.

Allah Swt memerintahkan kepada hamba-hamba-Nya untuk bertakwa, supaya mereka menjadi orang-orang yang beruntung dalam kehidupan di dunia ini dan di akhirat nanti. Selanjutnya Allah SWT memperingatkan mereka agar mereka selalu waspada terhadap siksa neraka.

Untuk itu Allah Swt. Berfirman dalam  QS. Ali Imran: 131-132:
Dan peliharalah diri kalian dari api neraka, yang disediakan untuk orang-orang yang kafir. Dan taatilah Allah dan Rasul, supaya kalian diberi rahmat.

Jelas sekali, bagi orang” kafir itu balasannya kelak adalah neraka.
Agar kita terhindar dari api neraka maka Allah Swt. menganjurkan kita agar bersegera mengerjakan kebajikan dan berlomba untuk memperoleh derajat taqarrub (mendekatkan diri kepada Allah)  .

Untuk itu Allah Swt. berfirman dalam  QS. Ali Imran: 133:
Dan bersegeralah kalian kepada ampunan dari Tuhan kalian dan kepada surga yang luasnya seluas langit dan bumi yang disediakan untuk orang-orang yang bertakwa.

Seperti halnya neraka, disediakan untuk orang-orang yang kafir, maka untuk orang yg bertakwa surgalah tempat yg disediakan oleh Allah Swt.
Firman Allah Swt yang laen :
dan didekatkanlah syurga itu kepada orang-orang yang bertakwa pada tempat yang tiada jauh (dari mereka). (QS. Qaaf:31)


Terus Bagaimanakah sifat” orang yg bertakwa itu ?
Dalam lanjutannya Allah Swt berfirman  (QS. Ali Imran: 134):   
(yaitu) orang-orang yang menafkahkan (hartanya), baik di waktu lapang maupun sempit, dan orang-orang yang menahan amarahnya dan mema'afkan (kesalahan) orang. Allah menyukai orang-orang yang berbuat kebajikan.

Jadi sifat” orang yg bertaqwa adalah :
1. Orang” yg menafkahkan (suka berinfak) baik diwaktu lapang maupun sempit
                                                     
Yakni dalam keadaan susah ato dalam keadaan makmur, dalam keadaan suka ato dalam keadaan duka, dalam keadaan sehat dan juga dalam keadaan sakit. Dengan kata lain, mereka rajin berinfak dalam semua keadaan. Sebagaimana yang disebutkan dalam ayat yang lain, yaitu firman-Nya :
orang-orang yang menafkahkan hartanya di malam dan di siang hari secara tersembunyi dan terang-terangan, Maka mereka mendapat pahala di sisi Tuhannya. tidak ada kekhawatiran terhadap mereka dan tidak (pula) mereka bersedih hati._QS.02:274

Makna yang dimaksud ialah bahwa mereka tidak kendur dan lupa oleh suatu urusan pun dalam menjalankan ketaatan kepada Allah Swt. Mereka membelanjakan harta untuk keridaan-Nya serta berbuat baik kepada sesamanya dari kalangan kaum kerabatnya dan orang-orang lain dengan berbagai macam kebajikan.
Balasan bagi orang” yg berinfak inin seperti dalam Firman Allah QS 02:261 :
perumpamaan (nafkah yang dikeluarkan oleh) orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh tangkai, pada tiap-tiap tangkai menghasilkan seratus biji. Allah melipat gandakan (ganjaran) bagi siapa yang Dia kehendaki. dan Allah Maha Luas (karunia-Nya) lagi Maha mengetahui.

sifat” orang yg bertaqwa yg ke2 :
2.    orang” yg menahan amarahnya

Bagaimana cara kita utk bisa menahan amarah kita ? yaitu dgn bersabar, karena dgn sabar inilah InsyaAllah SWT kita bisa menjadi oranh\g yg mulia disisi Allah SWT…amin. Banyak firman Allah SWT dlm Al Qur’an yg membahas masalah kesabaran ini a.l:
Hai orang-orang yang beriman, Jadikanlah sabar dan shalat sebagai penolongmu, Sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang sabar.(QS 02:153)

Rasulullah Shalallahu alaihi wasallam bersabda : �Orang kuat itu bukanlah yang menang dalam gulat tetapi orang kuat adalah yang mampu menahan nafsu amarahnya.� (HR. Bukhari dan Muslim)

Jelas disini orang kuat itu bukannya orang yg badannya gede, ototnya nonjol layaknya ade rai, namun orang kuat yg dimaksudkan adalah orang yg bisa menahan nafsu amarahnya. Menahan amarah ini bisa dikategorikan dalam menahan hawa nafsu, diaman menahan hawa nafsu itu adalah jihad yg terbesar.

Bagaemanakah cara utk menahan amarah? Simaklah Hadits Rasulullah yg diriwayatkan oleh Iman Ahmad sbb :
'Apabila seseorang di antara kalian marah, sedangkan ia dalam keadaan berdiri, hendaklah ia duduk hingga marahnya hilang. Apabila marahnya masih belum hilang, hendaklah ia berbaring'." Atau dgn ta’awudz karena marah adalah pekerjaan setan, atau InsyaAllah dgn berwudlu…Wallaualam bi shawaf.

sifat” orang yg bertaqwa yg ke3 :
3.  orang” yg mema'afkan (kesalahan) orang lain

Sifat pemaaf ini Insya Allah SWT bisa mendekatkan diri kita kepada ketakwaan .
Firman Allah dlam QS 02: 237 dan pema'afan kamu itu lebih dekat kepada takwa.

Salah satu sifat mulia yg dianjurkan dlm Al Quran adalah memaafkan keslahan orang laen, spt dlm firman Allah dlm QS Al A’raf:199 yaitu
jadilah Engkau Pema'af dan suruhlah orang mengerjakan yang ma'ruf, serta berpalinglah dari pada orang-orang yang bodoh.

Firman Allah yg laen dlm Qs.An Nisaa : 149 yaitu :
jika kamu melahirkan sesuatu kebaikan atau Menyembunyikan atau memaafkan sesuatu kesalahan (orang lain), Maka Sesungguhnya Allah Maha Pema'af lagi Maha Kuasa.

Memang cukup sulit bagi kita utk bisa dgn tulus memaafkan kesalahn orang laen, apalagi akibat dari keslahn orang laen tsb bisa mengakibatkan hal” yg sangat menyakitkan  bagi kita. Akan tetapi jika kita bisa menyadari bahwa semua kejadian itu datangnya atau kehendak dari Allah SWT, maka insya Allah SWT kita akan bisa memaafkan kesalahan orang lain tsb dgn tulus iklhas, Allah SWT ajah mempunyai sifat pemaaf maka selayaknyalah kita sbg maklukNyapun harus bersifat pemaahf.
Dgn sft pemaaf ini merupakan akhlak yg sangt mulia maka dari itu di akhir QS 3:134 adalah    Allah menyukai orang-orang yang berbuat kebajikan.

Wallaualam bishawaf..

sifat” orang yg bertaqwa yg ke4 :
4. Orang” yg suka bertaubat

Firman Allah dalam ayat selanjutan yaitu QS 03 :135 :
dan (juga) orang-orang yang apabila mengerjakan perbuatan keji atau Menganiaya diri sendiri[229], mereka ingat akan Allah, lalu memohon ampun terhadap dosa-dosa mereka dan siapa lagi yang dapat mengampuni dosa selain dari pada Allah? dan mereka tidak meneruskan perbuatan kejinya itu, sedang mereka mengetahui.

Sebagi makhluk Allah SWT yg mempunyai hawa nafsu maka kita pasti tidak akan luput dari kesalahn dan dosa maka dari itu jika kita melakukan perbuatan dosa maka kita haruslah segera bertobat dan mohon ampun kepada Allah SWT, hadits Rosulullah SAW yg artinya : “Setiap anak Adam pernah berbuat kesalahan (dosa) dan sebaik-baik orang yang berbuat dosa adalah mereka yang bertobat (dari esalahan tersebut).” (H.R. Baihaqi dan Tirmidzi)
Firman Allah dlm QS 02 : 222,  Sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang bertaubat dan menyukai orang-orang yang mensucikan diri.

adapun syarat taubat adalah :
1.    menyesal atas dosa yg telah diperbuat
2.    Berjanji tak akan ngulangi lagi
3.    mohon ampun dan perbanyak istighfar
4.    jika dosa yang dilakukan menyangkut hak orang lain, hendaknya diselesaikan dengan orang yang bersangkutan.

Barang siapa membaca sayyidul Istighfar dengan yakin ketika sore hari, lalu ia meninggal pada malam itu, maka ia akan masuk surga. Dan demikian juga sebaliknya (HR. Al-Bukhari 7/150)

Demikian semoga bermanfaat bagi saya pribadi wabil khusus dan jamaah pd umumnya.

Yg bener datangnya dari Allah SWT dan yg salah dating dari diri saya yg dhaif ini. Sekian terima kasih mohon maaf lahir batin

Wassalamu’alaikum warahmatullah wabarakaatuh

Baca selengkapnya Agus-Suryanto: Maret 2012